20 Oktober 2025
Polsek Sungai Raya Gelar Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar dan Kejahatan Jalanan
![]() |
|
Foto: Polsek Sungai Raya Gelar Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar dan Kejahatan Jalanan |
KUBU RAYA - Menjawab keresahan warga terkait maraknya aksi balap liar di kawasan Jalan Arteri Supadio, Kecamatan Sungai Raya, Polsek Sungai Raya menggelar patroli malam minggu guna mengantisipasi aksi balap liar dan kejahatan jalanan seperti 4C (Curat, Curas, Curanmor, dan Curvan) pada Sabtu (19/10/2025) dini hari.
Polsek Sungai Raya melakukan Patroli skala besar di sejumlah titik rawan yang menjadi lokasi favorit para pelaku balap liar. Polisi menyisir jalur utama Arteri Supadio, dari simpang Taman Alun Kapuas hingga kawasan dekat Bandara Internasional Supadio.
Alhasil, beberapa kendaraan yang dicurigai langsung diberikan pemeriksaan kelengkapan dan teguran secara humanis.
Kapolsek Sungai Raya, AKP Haryanto, melalui Kasubsi Penmas Sihumas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, mengatakan patroli malam tersebut merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat yang mengeluhkan kebisingan dan bahaya dari aktivitas balap liar di kawasan itu.
Ade menegaskan bahwa kegiatan patroli tidak hanya fokus pada penertiban balap liar, tetapi juga menyasar potensi tindak kejahatan jalanan seperti pencurian kendaraan bermotor dan kejahatan 4C lainnya. Petugas berkeliling secara mobile dengan menyisir setiap sudut yang dianggap rawan terjadinya tindak kriminal.
Selama patroli berlangsung, situasi di wilayah Kecamatan Sungai Raya terpantau aman dan terkendali. Petugas juga memberikan imbauan langsung kepada para remaja dan komunitas motor agar tidak menggunakan jalan umum untuk ajang balapan.
Ade mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif melapor jika menemukan adanya potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar.
"Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah peduli dan cepat melapor. Polri akan selalu merespons dengan cepat setiap keluhan masyarakat demi menjaga keamanan bersama," tutupnya.
19 Oktober 2025
Sultan Pontianak sosialisasikan penggunaan perahu berbahan bakar gas
Peserta Apresiasi Open Turnamen Gonis Butun
![]() |
| Foto: Salah Satu peserta Open Turnamen Gonis Butun Saat unjuk Skil, Bang Jalak (Biru) |
SEKADAU - Lapangan mini soccer di Simpang 4 Kayu Lapis, Dusun Butun, dipenuhi semangat para pecinta sepak bola pada Sabtu (18/10) dalam pembukaan Open Turnamen Gonis Butun Cup. Ajang bergengsi ini diikuti oleh 116 klub dari berbagai daerah di Kabupaten Sekadau dan sekitarnya.
Kegiatan ini menjadi momentum besar bagi komunitas sepak bola lokal untuk menunjukkan kemampuan dan mempererat tali silaturahmi antar tim. Antusiasme masyarakat tampak tinggi, dengan banyaknya penonton yang hadir mendukung tim kebanggaan mereka.
Salah satu peserta turnamen, Bang Jalak, mengatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ajang memperkuat kebersamaan.
“Kegiatan ini kami anggap sebagai ajang silaturahmi. Lewat sepak bola, kami bisa saling kenal, saling dukung, dan menjaga kekompakan antar komunitas,” ujarnya.
Panitia menyampaikan apresiasi atas partisipasi semua tim dan dukungan masyarakat yang membuat acara berjalan meriah. Mereka berharap Open Turnamen Gonis Butun Cup dapat menjadi agenda tahunan yang terus menumbuhkan semangat olahraga di kalangan generasi muda Sekadau.
Dengan jumlah peserta yang mencapai 116 klub, turnamen ini menjadi salah satu yang terbesar di wilayah tersebut, membuktikan tingginya minat dan kecintaan masyarakat terhadap olahraga sepak bola. (Tim)
Bupati Kubu Raya dan Angkasa Pura Indonesia Gelar Penanaman Pohon di Bundaran Supadio
![]() |
| Foto: Bupati Kubu Raya dan Angkasa Pura Indonesia Gelar Penanaman Pohon di Bundaran Supadio |
KUBU RAYA - Dalam rangka memperindah kawasan Bandara Internasional Supadio, Bupati Kubu Raya H. Sujiwo bersama General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Supadio, Maya Damayanti, serta jajaran Lanud Supadio dan komunitas Sahabat Alam Community melaksanakan kegiatan penanaman pohon di Bundaran Supadio, Kubu Raya, Minggu (19/10/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam mempercantik dan menghijaukan kawasan sekitar bandara yang menjadi salah satu etalase dan wajah Indonesia, khususnya bagi para tamu domestik maupun mancanegara yang datang melalui Bandara Internasional Supadio.
Bupati Kubu Raya, H. Sujiwo, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin antara pemerintah daerah, TNI AU, Angkasa Pura Indonesia, serta komunitas peduli lingkungan.
“Hari ini kita bersama Angkasa Pura Indonesia, Lanud Supadio, dan Sahabat Alam Community melakukan penanaman pohon hias di area sekitar Bundaran Supadio. Ini adalah langkah awal dari upaya bersama mempercantik kawasan bandara, yang juga merupakan wajah Indonesia,” ujar Bupati Sujiwo.
Adapun jenis tanaman yang ditanam antara lain 10 pohon besar siap tanam, 10 pohon cemara udang, 40 pohon pucuk merah, dan 50 tanaman tape puyang. Penanaman kali ini merupakan tahap awal dari rencana penghijauan dan penataan taman di sekitar Bandara Supadio serta area lain seperti taman di Laut Radio.
Bupati menegaskan, kegiatan ini tidak berhenti sampai di sini. Pemerintah daerah bersama berbagai pihak akan terus melanjutkan program penataan dan penghijauan melalui kegiatan lanjutan seperti pengecatan, pemasangan lampu hias, serta penambahan berbagai jenis tanaman hias di sekitar kawasan bandara.
“Insya Allah, kegiatan ini akan kita lanjutkan secara berkelanjutan. Kita ingin menjadikan area bandara ini indah, nyaman, dan menjadi kebanggaan masyarakat Kubu Raya,” tambahnya.
Sementara itu, General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Supadio, Maya Damayanti, mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kubu Raya yang telah memberikan bantuan pohon-pohon untuk kegiatan penghijauan ini.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Kubu Raya atas dukungan dan pemberian pohon-pohon yang sangat membantu penataan kawasan Bandara Supadio. Kolaborasi ini adalah bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah, TNI AU, dan Angkasa Pura Indonesia untuk memperindah bandara kita,” jelasnya.
Ia menambahkan, Bandara Internasional Supadio merupakan pintu gerbang udara Kalimantan Barat yang menjadi etalase bagi bangsa Indonesia. Karena itu, lingkungan yang indah dan tertata rapi akan memberikan kesan positif bagi seluruh penumpang dan pengunjung, baik dari dalam maupun luar negeri.
Kegiatan penanaman pohon ini juga menjadi momentum kampanye lingkungan untuk mengajak masyarakat mencintai dan menjaga alam.
“Ketika kita menjaga dan menyayangi alam, maka alam juga akan menjaga dan menyayangi kita,” pungkas Bupati Sujiwo. (JM)
17 Oktober 2025
Pemkab Bengkayang pacu peningkatan SDM lewat perguruan tinggi
Bupati Bengkayang tolak ekspansi perusahaan pemanfaatan hasil hutan
Wali Kota Singkawang dukung penguatan ekonomi kerakyatan lewat KMP
Bapenda Singkawang buka layanan pajak keliling di arena PKD 2025
16 Oktober 2025
Sinergi Awal Polres dan KAWAN Ketapang: Bersama Wujudkan Informasi Publik yang Faktual
![]() |
| Foto: Kapolres Ketapang AKBP Muhammad Harris |
KETAPANG - Kepolisian Resor (Polres) Ketapang menyatakan kesiapan untuk bersinergi dengan insan pers dalam memperkuat keterbukaan informasi publik.
Hal itu disampaikan Kapolres Ketapang AKBP Muhammad Harris saat menerima audiensi Koalisi Wartawan (KAWAN) Ketapang di Mapolres Ketapang, Kamis (16/10/2025) pagi.
"Kami siap bersinergi dengan insan pers dan sangat mengapresiasi kehadiran KAWAN Ketapang," ujar AKBP M. Harris.
Mantan Kapolres Mesuji, Lampung itu menegaskan, pers memiliki peran penting sebagai penyampai informasi dan sarana edukasi bagi masyarakat. Karena itu, kolaborasi antara kepolisian dan media menjadi kunci untuk menjaga transparansi dan membangun kepercayaan publik terhadap institusi penegak hukum.
"Media berperan besar dalam memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat. Kami berharap pemberitaan di Ketapang semakin berimbang, faktual, dan tidak didasari asumsi atau opini pribadi," katanya.
Kapolres menambahkan, momentum silaturahmi dengan KAWAN Ketapang menjadi langkah awal memperkuat hubungan antara wartawan dan Polres Ketapang.
"Ini menjadi awal kerja sama antara KAWAN Ketapang dan Polres Ketapang," tandasnya.
(Muzahidin)



