Berita Indokalbar.com: Farhan -->
Tampilkan postingan dengan label Farhan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Farhan. Tampilkan semua postingan

31 Juli 2023

Bupati Ketapang Bersemangat Rayakan HUT IBI ke-72 dengan Senam Massal


Perayaan HUT IBI ke-72 di Ketapang berlangsung Meriah
Perayaan HUT IBI ke-72 di Ketapang berlangsung Meriah.
KETAPANG - Acara peringatan Hari Ulang Tahun Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke-72 tahun ini menjadi momen bersejarah bagi Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Bupati Ketapang, Martin Rantan, SH., M.Sos, dan Wakil Bupati, H. Farhan, SE., M.Si, bersama-sama memeriahkan perayaan berlangsung meriah pada Minggu (30/07/2023) di Halaman Kantor Bupati Ketapang.

Kegiatan diawali dengan semangat tinggi dalam senam massal yang melibatkan seluruh peserta, mencerminkan semangat kesehatan dan kebugaran yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Kabupaten Ketapang. Bupati dan Wakil Bupati secara simbolis melepaskan balon ke udara sebagai ungkapan semangat dan harapan untuk masa depan pelayanan bidan yang lebih baik.

Dalam sambutannya, Bupati Ketapang menyampaikan keyakinannya bahwa dengan semangat yang kuat, kompetensi yang tinggi, serta pengetahuan yang akurat, para bidan akan mampu menghadapi perubahan dan transformasi kesehatan dengan baik. Hal ini diharapkan akan meningkatkan kualitas pelayanan kebidanan di wilayah Ketapang.

Namun, Bupati juga menyoroti tantangan besar yang masih dihadapi oleh para bidan di masa depan. Berdasarkan data kesehatan tahun 2022, Kabupaten Ketapang menghadapi angka kejadian stunting sebanyak 19,38%. Ini merupakan isu kritis yang harus menjadi perhatian bersama, dan Bupati mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama menurunkan angka stunting di wilayah tersebut.

Dalam upayanya mencapai pelayanan kebidanan yang lebih baik, Bupati juga mengimbau agar para bidan selalu meningkatkan etika profesi dan menjalankan tugas sesuai dengan aturan hukum yang berlaku. Selain itu, beliau menegaskan bahwa kewajiban para bidan adalah siap mengabdi untuk masyarakat, termasuk bersiap menghadapi berbagai konsekuensi yang mungkin timbul dalam menjalankan profesinya.

"Dengan demikian, bidan harus mengembangkan sifat-sifat yang sesuai dengan karakter masyarakat, memberikan pelayanan kebidanan yang memadai, dan terbaik bagi perempuan, keluarga, dan masyarakat secara keseluruhan," tutur Bupati Martin Rantan.

Acara peringatan IBI ke-72 ini juga dihadiri oleh para pejabat penting, seperti Staff Ahli Bupati Ketapang, Asisten Setda Ketapang, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Ketua PKK Ketapang, Ketua IBI Provinsi Kalimantan Barat, Ketua IBI Ketapang, serta berbagai organisasi masyarakat lainnya.

Semangat dan komitmen para bidan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas diharapkan dapat terus meningkat, sehingga masa depan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Ketapang dapat terus ditingkatkan. Perayaan ulang tahun IBI ke-72 ini menjadi momentum penting untuk merefleksikan peran bidan dalam upaya mencapai kesehatan yang lebih baik dan menghormati perjuangan mereka dalam menjalankan profesinya dengan dedikasi dan tanggung jawab.

30 Juli 2023

Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang Rayakan Ultah ke-13 dengan Lomba Karnaval Spektakuler

Wabup Ketapang lepas Karnaval HUT ke-13 SAKO Pramuka Peduli
Wabup Ketapang lepas Karnaval HUT ke-13 SAKO Pramuka Peduli.
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang Melepas Lomba Karnaval Obor, Lampion dan Drum band dalam Rangka Perayaan HUT ke-13 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang

Ketapang, Sabtu (29/07/2023) - Wakil Bupati Ketapang, H. Farhan, SE., M.Si dengan penuh semangat melepas lomba Karnaval Obor, Lampion, dan Drumband dalam rangka memperingati HUT ke-13 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang. Acara berlangsung di halaman Pendopo Bupati Ketapang dan berhasil menyedot antusiasme warga yang membanjiri badan jalan jalur yang dilalui para peserta karnaval.

Dalam sambutannya, Wabup mengingatkan tentang sejarah gerakan pramuka yang telah ada sejak lahirnya pada tanggal 14 Agustus tahun 1961. Ia menekankan pentingnya gerakan pramuka dalam mendidik anak-anak agar memiliki disiplin, keterampilan, keahlian, serta sikap dan mental yang terdidik dengan baik.

"Wabup menilai kegiatan yang diinisiasi oleh Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang memiliki nilai positif dan diharapkan dapat terus dilanjutkan dengan lebih meriah lagi," ucapnya.

Wabup juga menyampaikan selamat ulang tahun ke-13 untuk Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang, mewakili Bupati Ketapang.

Ketua panitia, Maria Raissa Sofiya Rantan, SH, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-13 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menggalang semangat kepramukaan dalam menggali potensi diri dan mengasah kemampuan keterampilan serta inovasi para peserta sebagai generasi penerus bangsa. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat membentuk karakter generasi muda yang toleran dan disiplin.

“Kegiatan ini berlangsung dari hari Jum’at tanggal 28 hingga Minggu tanggal 30 Juli 2023, dengan peserta berasal dari kwartir ranting Delta Pawan, Muara Pawan, Matan Hilir Utara, Benua Kayong, Matan Hilir Selatan, Sungai Melayu Rayak, dan Tumbang Titi,” jelasnya.

Adapun materi kegiatan kepramukaan yang berlangsung selama tiga hari meliputi teknik kepramukaan, perkemahan, giat ibadah, kesegaran jasmani, gotong royong, persaudaraan, dan giat lomba.

Semoga kegiatan ini menjadi momen berharga bagi para peserta untuk terus mengembangkan diri dan semakin mencintai gerakan pramuka sebagai upaya membangun generasi muda yang berdaya saing, berintegritas, dan berakhlak mulia.

29 Juli 2023

Wabup Ketapang Kukuhkan Kepengurusan LPTQ Kabupaten Ketapang Masa Bakti 2023-2028

Wabup Ketapang Kukuhkan Kepengurusan LPTQ Kabupaten Ketapang Masa Bakti 2023-2028
Wabup Ketapang Kukuhkan Kepengurusan LPTQ Kabupaten Ketapang Masa Bakti 2023-2028.
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si mengukuhkan kepengurusan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kabupaten Ketapang masa bakti 2023-2028, pada Jum'at (28/07/2023) bertempat di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang.

Wabup dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus LPTQ masa kepengurusan 2023-2028 yang baru.

"Saya percaya para pengurus LPTQ yang baru ini, merupakan figur-figur yang tepat sehingga mampu membawa LPTQ kedepan kearah yang lebih baik," ucap Wabup.

"Semoga momentum pelantikan ini, semakin meneguhkan semangat dan komitmen kita semua, untuk semakin membumikan Al-Qur'an ditengah-tengah umat Islam di Kabupaten Ketapang," lanjutnya.

Wabup berharap kepada pengurus LPTQ yang baru agar seluruh peran dan fungsi tersebut hendaknya benar-benar dapat dilaksanakan sebaik-baiknya serta sejalan dan seiring.

"Pengurus LPTQ meski menjaga kekompakkan, serta bersinergi bersama seluruh stakeholder terkait dan dapat memberikan kontribusi terbaik sehingga eksistensi LPTQ didaerah ini semakin diakui keberadaannya oleh masyarakat," harap Wabup.

Selanjutnya Wabup menuturkan  bahwa perhelatan MTQ tingkat Provinsi di tahun 2022 lalu menorehkan hasil yang membanggakan.

"Oleh karena itu kedepan dalam mengikuti event MTQ daerah kita juga menginginkan prestasi terbaik, maka kepada pengurus yang baru agar benar-benar dapat menyusun program dan melakukan pembinaan secara berkelanjutan," pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Staff Ahli Bupati bidang ekonomi, keuangan dan pembangunan, Asisten Sekda bidang pemerintahan dan kesra, Kepala Kemenag Ketapang, Kepala Dinas Kominfo, Kabag Kesra, Pengurus lembaga/organisasi dan lainnya. (Nain/Muzahidin)

24 Juli 2023

Wabup Ketapang Lepas Pelajar Asal Tumbang Titi Mengikuti Jambore Dunia Di Korea Selatan

Wabup Ketapang Lepas Pelajar dalam kegiatan Jambore Dunia Di Korea Selatan
Wabup Ketapang lepas pelajar dalam kegiatan Jambore Dunia di Korea Selatan
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si melepas pelajar asal Kecamatan Tumbang Titi Nicola Tania Keni untuk mengikuti Jambore ke-25 tingkat Dunia di Korea Selatan, pada Senin (24/07/2023) bertempat Ruang Rapat Wakil Bupati Ketapang.

Merujuk Surat Edaran Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 0374-H dan Nomor 0713 masing-masing tanggal 30 September dan 23 Desember 2021 serta Nomor 0147-00-H tanggal 23 Februari 2022 perihal Rencana Gerakan Pramuka untuk mengikuti Jambore Dunia ke-25 di Korea 2-12 Agustus 2023.

Nicola Tania Kheni, merupakan seorang pelajar yang memiliki prestasi gemilang di bidang Pramuka.

Pelajar berusia 15 tahun ini menjadi satu-satunya wakil dari Kalimantan Barat untuk Indonesia pada ajang Jambore ke 25 tingkat Dunia di Korea Selatan.

Pada saat mendaftar sebagai peserta, Tania masih berstatus sebagai siswi SMP PL Tumbang Titi. Kini sulung dari empat bersaudara dari pasangan Heri Bertus dan Novianti itu baru saja menjadi siswi kelas X di SMA LP Yohanes Ketapang.

Wabup dalam kesempatan tersebut mengaku bangga dengan prestasi yang diraih Tania.

"Ini sungguh prestasi yang luar biasa, untuk menjadi peserta jambore tingkat dunia, tak hanya wajib memiliki kemampuan baris berbaris, namun juga harus memiliki prestasi keilmiahan dan prestasi intelektual,” ujarnya.

Wabup berharap agar prestasi gemilang ini wajib dijadikan contoh dan motivasi bagi seluruh anak-anak Kabupaten Ketapang. 

Selain itu Wabup berpesan untuk Tania, agar tidak merasa puas dengan prestasi yang diraih saat ini dan meminta agar Tania mampu mengembangkan prestasi di bidang lainnya. 

Sementara itu, Tania mengaku sudah mempersiapkan diri secara matang. Besok Ia mengatakan akan bertolak ke Pontianak untuk dilepas secara langsung oleh Gubernur Kalbar.

"Saya minta doanya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang agar selama kegiatan kami dapat berjalan aman dan lancar," pintanya.

Camat Tumbang Titi yang juga sebagai pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalbar, mengucapkan terimakasih kepada Wakil Bupati Ketapang yang telah mendukung Tania. 

"Dukungan sekolah, dukungan kwartir ranting juga perlu dan yang luar biasa, kami dari kwartir daerah mengucapkan terimakasih kepada bapak wakil bupati yang telah mendukung sehingga keberangkatan adik kita Tania ini bisa berjalan lancar," pungkasnya.

Dzikir Dan Santunan Anak Yatim Majelis Ta'lim Az Zikra, ini yang disampaikan Wabup Ketapang

Wabup Ketapang hadiri Dzikir dan santunan anak yatim Majelis Ta'lim Az Zikra
Wabup Ketapang hadiri Dzikir dan santunan anak yatim Majelis Ta'lim Az Zikra.
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si didampingi Wakil Ketua TP PKK Hj. Ervani Masita Farhan menghadiri kegiatan Dzikir disertai dengan penyampaian santunan anak yatim piatu, yang diselenggarakan oleh majelis ta'lim Az Zikra Ketapang, pada Minggu (23/07/2023) di Masjid Darul Hikmah Kelurahan Banjar.

Ribuan ibu-ibu majelis ta'lim penuhi Masjid Darul Hikmah Kelurahan Banjar dengan menggunakan pakaian serba putih antusias mengikuti Dzikir bersama, bahkan beberapa majelis harus duduk di sekeliling teras Masjid untuk ikut Dzikir bersama tersebut, dikarenakan tidak muatnya kapasitas masjid.

Kegiatan keagamaan tersebut terlaksana dengan penuh khidmat, diawali dengan membaca yasin bersama disertai dengan doa-doa, dan dilanjutkan dengan sambutan Wakil Bupati, tausiyah yang di sampaikan oleh KH. Gus Alamuddin Jazuli, sholat asar bersama, dzikir bersama, dan ditutup dengan penyampaian santunan anak yatim piatu.

"Saya atas nama pribadi, serta atas nama pemerintah Kabupaten Ketapang mengapresiasi setinggi tingginya kepada pengurus majelis ta'lim Az Zikra Kabupaten Ketapang yang telah melaksanakan kegiatan ini", ucap Wakil Bupati Farhan dalam sambutannya.

Selanjutnya Wabup mengatakan bahwa majellis ta'lim Az Zikra Ketapang telah mengalami kemajuan-kemajuan sebagai wadah yang cukup efektif dan efisien untuk bersilaturahmi berkumpul dengan tujuan meningkatkan pemahaman keagamaan umat muslim, khususnya umat muslim di Ketapang.

"Manfaat dengan bersilaturahmi dapat membuka pintu rezeki, dipanjangkan umur, menjaga kerukunan dan keharmonisan, serta dapat memperluas ilmu," ujarnya

"Melalui kegiatan ini juga sudah barang tentu salah satu cara kita untuk menenangkan hati dan pikiran, artinya kegiatan ini sangat positif oleh karena itu harus dilanjutkan"tambahnya. (Darul)

23 Juli 2023

Meriahkan Grebeg Suro Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang

Grebeg Suro Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang
Grebeg Suro Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang.
KETAPANG - Bupati Ketapang Martin Rantan, SH.,M.Sos dan Wakil Bupati Ketapang H. Farhan. SE.,M.Si menghadiri kegiatan Grebeg Suro dalam rangka memperingati HUT ke-26 Keluarga Besar Paguyuban Jawa tahun 2023, pada Minggu (23/07/2023) bertempat di Halaman Kantor Bupati Ketapang.

Kegiatan tersebut diawali dengan Pawai Budaya yang dimulai dari terminal Payak Kumang melewati jalan Gatot Subroto, berhenti di Bundaran Dr. Agoesdjam menampilkan atraksi Reog Ponorogo dilanjutkan menuju jalan R. Suprapto berhenti di Tugu Tolak Bala melakukan pertunjukan Kuda lumping, melewati jalan A.Yani, Jl. Jend.Sudirman dan Finish di Halaman Kantor Bupati Ketapang.

Bupati Ketapang melalui sambutan tertulis, yang dibacakan Wakil Bupati, merasa terhormat dan bangga karena dapat hadir bersama menyaksikan tradisi kultural masyarakat yaitu Grebeg Suro paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang.

"Grebeg suro ini memiliki arti dan makna penting, yaitu untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad dan sekaligus memperingati hari ulang tahun ke-26 keluarga besar paguyuban Jawa," katanya.

Lebih lanjut dikatakan Wabup, bahwa sangatlah penting bagi kita untuk memelihara dan melestarikan adat budaya yang telah ada sejak zaman nenek moyang kita. 

"Oleh karena itu saya sangat mendukung dan mengapresiasi setiap kegiatan budaya seperti pada hari ini, yang diharapkan dapat menjaga solidaritas antara masyarakat dan juga sebagai wadah silaturahmi," ujarnya.

Wabup juga mengajak seluruh anggota paguyuban Jawa dan masyarakat untuk terus menjaga tradisi adat dan kebudayaan khususnya di Kabupaten Ketapang.

"Selain itu, acara seperti ini juga dapat menjadi alternatif untuk mengembangkan potensi pariwisata didaerah kita. Melalui acara ini, diharapkan dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Kabupaten Ketapang dan memperkenalkan keunikan budaya yang telah dimilki oleh masyarakat kita," pungkasnya.

Selanjutnya kegiatan tersebut dilanjutkan dengan Rebutan Gunungan Sedekah Bumi, tarian, dan beberapa atraksi dari Reog Ponorogo.

21 Juli 2023

Hamparan Hutan 200 Hektar Terlindungi di Tengah Kota Ketapang

Kepala Staff Kepresidenan RI Moeldoko kunjungi YIARI Ketapang
Kepala Staff Kepresidenan RI Moeldoko kunjungi YIARI Ketapang.
KETAPANG – Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si dampingi Kunjungan Kepala Staff Kepresidenan RI Dr. H. Moeldoko, S.IP ke Pusat Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI) Ketapang, pada Kamis (20/07/2023).

KSP Moeldoko dalam kesempatan tersebut  mengajak masyarakat agar menjaga lingkungan, karena perkembangan lingkungan dari waktu kewaktu mengalami kemunduran.

Oleh karena itu, dikatakan Beliau bahwa pemerintah telah memiliki program menuju kepada Zero Emission.

Selain itu Purnawirawan Jendral TNI ini juga memberikan apresiasi kepada Kabupaten Ketapang yang telah menjaga lingkungan.

"Kita mesti belajar ke Ketapang ini, kalau ditempat lain banyak orang membakar hutan, justru di Ketapang ini semua bersiaga untuk menghadapi kebakaran hutan," ucapnya.

"Saya menaruh rasa hormat kepada ibu-ibu siaga kebakaran ini, yang berdiri paling depan menghadapi kebakaran," lanjutnya.

Selanjutnya KSP Moeldoko kagum karena di tengah kota Ketapang ada hamparan hutan 200 hektar yang terlindungi dengan baik.

Hamparan hutan itu adalah kawasan Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI) yang berlokasi di Desa Sungai Awan Kiri, Kecamatan Muara Pawan Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.

Pada kesempatan itu, Moeldoko juga mengaku kagum dengan anak muda yang mau mengabdikan diri untuk orangutan di YIARI tersebut. 

"Saya juga kagum, anak-anak muda merelakan hidupnya untuk merawat orangutan, saya melihat tadi, ada anak wanita, perempuan, yang semestinya dia bisa berbahagia di kota, tapi dia korbankan kehidupannya untuk menjaga hutan dan orangutan berada di sini," ucap Beliau.

"Kadang-kadang kita yang di Jakarta, kita yang dikota-kota itu tidak paham bahwa dari tangan merekalah lingkungan itu terjaga dengan baik," tegasnya.

Pada kesempatan itu pula, Moeldoko juga mengaku bangga dan bahagia bisa mengunjungi Kabupaten Ketapang. Apalagi, kata Moeldoko, hari ulang tahunnya dirayakan oleh ribuan orang.

"Ulang tahun saya itu biasanya dirayakan di rumah, pake nasi kuning, paling beberapa orang saja, nggak lebih dari itu, setiap tahun seperti ini, di sini dirayakan oleh ribuan orang, ini sangat luar biasa sekali," tutur pria yang pernah menjabat sebagai Pangdam XII Tanjungpura tersebut.

Berasal dari Desa anak petani, KSP Moeldoko juga menceritakan apa yang diraihnya sampai menjadi Pangdam dan Panglima TNI itu karena dengan belajar.

"Oleh karena itu, Saya berpesan hanya dengan belajar semua itu bisa berubah. Saya yakin Ibu dan Bapak-Bapak pasti mengawal anak-anaknya dengan baik.

"Kawal mereka dengan kesehatannya, kawal mereka mengikuti pendidikan dengan sebaik-baiknya dan Saya yakin suatu saat akan lahir seorang jenderal seperti saya di Ketapang ini," tutup Beliau.

Selanjutnya kegiatan tersebut juga dilakukan penanaman pohon dan pelepasan orangutan yang direhabilitas secara simbolis.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimda Ketapang, Manager YIARI Ketapang, kepala OPD, Camat, Kepala Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, panitia dan lainnya.

07 Juli 2023

Wakil Bupati Ketapang Tutup Kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Pengurus Flobamora

Wabup Ketapang hadiri penutupan acara pembinaan dan pelatihan pengurus Flobamora
KETAPANG
- Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si menutup acara Pembinaan dan Pelatihan Pengurus Perkumpulan Pemuda Flobamora (Flores-Sumba-Timor-Alor) (PPFK)Ketapang  tahun 2023, pada Minggu (02/07/2023) bertempat di Aula Bappeda Ketapang.

Acara ini mengangkat tema ‘Pemuda Flobamora Ketapang Bergerak Maju Demi Menuju Masyarakat Flobamora Ketapang Yang Berdaulat”.

Wabup dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa kegiatan yang diadakan PPFK ini dapat memberikan pengetahuan bagaimana mengurus organisasi di tingkat Kabupaten maupun tingkat Kecamatan dan ranting.

"Pelatihan ini merupakan kegiatan yang positif dan Pemda Ketapang memberikan dukungan penuh kepada PPFK maupun organisasi lainnya," ujar Wabup kepada awak media.

Wabup menerangkan pada tahun 2023 ini, pemerintah Kabupaten Ketapang telah memberikan bantuan hibah kepada Flobamora Kabupaten Ketapang.

"Salah satu bantuan hibah ini, digunakan untuk kegiatan yang kita saksikan penutupannya pada hari ini, yaitu pembinaan dan pelatihan kepada pengurus,” terangnya.

Selain itu Wabup berharap kepada PPFK agar menjadi organisasi yang profesional, maju berkembang dan mampu menjawab isu-isu yang tengah berkembang di Kabupaten Ketapang.

"Saya minta kepada PPFK dan organisasi lainnya untuk tetap menjaga kondisi Kabupaten Ketapang tetap tentram," ucapnya

“Oleh Karena itu Saya berharap, agar PPFK menjaga Kabupaten Ketapang ini dengan sebaik-baiknya, saling memahami dan saling mengerti, cintai keberagaman dan menjadikan sebuah kekuatan untuk saling menjaga,” tuturnya.

Sementara itu Ketua Umum PPFK Yakobus Tamon, S.Ag berterima kasih kepada Pemda Ketapang yang telah memberikan kesempatan PPFK untuk melaksanakan kegiatan pembinaan dan pelatihan melalui dana hibah. 

"Dengan terselenggaranya acara ini  PPFK menunjukan bahwa dana hibah tersebut digunakan sesuai dengan peruntukannya," ucapnya.

Beliau berharap kedepan Pemda Ketapang juga memberikan perhatian terhadap kegiatan-kegiatan yang dilakukan PPFK.

"Kami berharap kedepan Pemerintah Kabupaten Ketapang juga memperhatikan kami dalam arti seluruh kegiatan-kegiatan kami, agar organisasi kami ini bisa bertumbuh dan berkembang dengan baik,” tutupnya.

Turut hadir Ketua umum Flobamora Provinsi Kalbar, Dewan Pengurus dan Pembina Flobamora, para sesepuh Flobamora, Ketua DPC, Ketua ranting dan seluruh pengurus Flobamora.

19 Juni 2023

Kapolres Ketapang Lepas Rombongan Jamaah Haji, Doakan Menjadi Haji Mabrur

 

Kapolres Ketapang lepas keberangkatan rombongan calon jamaah haji 
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan bersama Kapolres Ketapang, AKBP Laba Meliala serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kabupaten Ketapang lainnya melepas secara resmi keberangkatan rombongan calon jama’ah haji asal Kabupaten Ketapang tahun 2023 di Halaman Pendopo Bupati Ketapang, di Jalan Agus Salim Ketapang, pada Senin (19/06/2023) pagi.

Sebanyak 239 jemaah calon haji asal Kabupaten Ketapang beserta 2 pendamping haji akan berangkat hari ini ke Pontianak untuk selanjutnya berangkat ke Tanah Suci, sehingga jumlah jemaah yang akan berangkat ke Tanah Suci sebanyak 241orang.

Kapolres Ketapang AKBP Laba Meliala selaku penanggung jawab pengamanan pelepasan rombongan jamaah haji menyampaikan bahwa pihaknya telah menempatkan 60 personil gabungan Polres Ketapang dan Polsek Delta Pawan  di beberapa lokasi titik kumpul jemaah calon haji.

“ Titik kumpul jemaah calon haji di Pendopo Bupati Ketapang, dan lokasi keberangkatan di bandara Rahadi Oesman Ketapang. Selain pengamanan, kami juga memberikan pengawalan rombongan jamaah haji yang dilaksanakan oleh personel Satlantas Polres Ketapang dari lokasi titik kumpul menuju lokasi keberangkatan yaitu di bandara Rahadi Oesman Ketapang supaya rangkaian kegiatan pelepasan dan keberangkatan jamaah haji berjalan aman dan lancar. Saya juga berpesan kepada para calon jamaah haji untuk selalu jaga Kesehatan dan Insha Allah menjadi haji mabrur” Ujar Laba.

Dilain pihak, sesaat sebelum melepas secara resmi rombongan jamaah haji Ketapang, Wakil Bupati Ketapang menyampaikan salam dan doa untuk para jamaah haji asal Ketapang. Dirinya bersama forkopimda yang hadir mendoakan agar selama keberangkatan, pelaksanaan kegiatan haji dan kepulangan ke Kabupaten Ketapang, para jamaah haji selalu dalam lindungan Allah.

“ Mari kita doakan semoga para calon jemaah haji tersebut dalam keadaan sehat sehingga dapat mengikuti seluruh rangkaian ibadah sesuai rukun Islam. Dan semoga menjadi haji yang mabrur,” tutup Wakil Bupati Ketapang yang diaminkan oleh seluruh forkopimda.

22 Mei 2023

Calon Jemaah Haji Kabupaten Ketapang Diberikan Fasilitas dari Pemda

Calon Jemaah Haji Kabupaten Ketapang Diberikan Fasilitas dari Pemda.
Ketapang, Indokalbar.com - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si mengungkapkan bahwa Pemerintah Daerah Ketapang akan memfasilitasi transportasi Calon Jemaah Haji (CJH) dari Ketapang ke Pontianak dan sebaliknya. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Ketapang juga akan menyediakan penginapan bagi para Calon Jemaah Haji.

Pernyataan ini disampaikan oleh Wakil Bupati saat beliau membuka Acara Pembekalan Calon Jemaah Haji yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang pada Sabtu (20/05/2023) di Aula Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang.

Terkait penginapan para calon jemaah haji, Wakil Bupati menjelaskan bahwa terdapat kesalahan komunikasi antara Pemerintah Kabupaten Ketapang dan Provinsi terkait fasilitas asrama haji. "Kami mengira bahwa asrama haji di provinsi sudah siap, jadi kami lebih memperhitungkan penginapan di asrama haji. Namun ternyata asrama haji masih dalam proses renovasi dan belum selesai, sehingga jemaah haji Ketapang akan menginap di hotel dengan fasilitas yang sebagian disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang dan sebagian lagi oleh para calon jemaah haji," jelasnya dalam wawancara dengan awak media.

"Intinya, Pemerintah Kabupaten Ketapang memberikan fasilitas kepada Calon Jemaah Haji (CJH)," tambah Wakil Bupati.

Selanjutnya, Wakil Bupati berharap agar Calon Jemaah Haji Kabupaten Ketapang, yang berjumlah 239 orang ditambah 2 petugas pendamping, dapat menjalankan ibadah haji dengan baik dan khidmat. "Saya berharap CJH selalu menjaga kekompakan dan kesehatan dengan sebaik-baiknya. Insya Allah, dengan itu kita akan dapat menjalankan ibadah haji dengan baik, sehingga dapat kembali dengan selamat dan berkumpul kembali dengan seluruh keluarga yang selalu mendoakan dan menanti kedatangan calon jemaah haji," pungkas Wakil Bupati.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Kementerian Agama Ketapang, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ketapang, Kepala Badan Kesra, Kepala Badan Tata Pemerintahan (Tapem), Kepala Badan Promosi dan Informasi (Prokopim), serta para Calon Jemaah Haji dan tamu undangan lainnya.

19 Mei 2023

Rembuk Stunting Ketapang: Perencanaan Aksi Tepat Sasaran untuk Generasi Sehat dan Cerdas

Rembuk Stunting Ketapang: Perencanaan Aksi Tepat Sasaran untuk Generasi Sehat dan Cerdas.
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si memimpin Kegiatan Rembuk Stunting dengan Tema Mewujudkan Generasi Ketapang yang Sehat, Cerdas, dan Produktif Tahun 2023 di Kabupaten Ketapang. Acara ini diadakan pada Rabu (17/05/2023) di Hotel Grand Zuri Ketapang.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk membangun komitmen bersama dalam mengatasi masalah stunting di Kabupaten Ketapang.

Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan bahwa stunting merupakan permasalahan serius yang harus segera ditangani dalam pembangunan sumber daya manusia Indonesia saat ini dan di masa depan.

Wabup menekankan bahwa penanganan stunting harus melibatkan berbagai aspek, seperti kesehatan, keluarga, dan perilaku.

Selain itu, Wabup menambahkan bahwa pengentasan stunting harus dilakukan secara terpadu dengan komitmen dari semua pihak untuk menciptakan generasi yang tangguh, sehat, dan cerdas.

Wabup juga menyampaikan data prevalensi stunting di Kabupaten Ketapang pada tahun 2022, berdasarkan data studi status gizi Indonesia (SSGI), sebesar 22,3%, turun 1,3% dari tahun sebelumnya (23,6%). Target nasional hingga tahun 2024 adalah 14%.

Meskipun Kabupaten Ketapang memiliki tanggung jawab yang berat untuk menurunkan angka prevalensi stunting sebesar 8,3% dalam waktu satu tahun lebih, Wabup mengingatkan pentingnya menjalankan program dan kegiatan penurunan angka stunting secara berkelanjutan di tingkat keluarga, baik di desa maupun di kota.

Wabup menegaskan bahwa penanganan stunting membutuhkan tanggung jawab bersama dari berbagai pihak, bukan hanya pemerintah desa. Pihak-pihak lain seperti dunia usaha, organisasi masyarakat, media massa, dan akademisi di tingkat lokal juga harus terlibat dalam upaya ini.

Dalam acara ini, semua stakeholder hadir dengan tujuan untuk menyamakan persepsi, merumuskan rencana kerja, dan rencana aksi yang tepat dan terukur dalam penurunan angka stunting di Kabupaten Ketapang.

Wabup menekankan kepada Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Ketapang untuk menyusun program dan strategi pendampingan di kecamatan dan desa dengan prevalensi stunting yang tinggi.

Perhatian khusus diberikan kepada 27 desa lokus pada tahun 2023 dan 14 desa lokus pada tahun 2024. Pemerintah daerah, desa/kelurahan, dan stakeholder lain diharapkan mendukung pelaksanaan di lokus-lokus tersebut.

Wabup juga mengingatkan peserta untuk memberikan data yang akurat dan terpadu dalam sistem pelaporan agar program dan kegiatan yang lebih efektif dan tepat sasaran dapat direncanakan.

Rembuk stunting hari ini akan menjadi acuan untuk rapat koordinasi TPPS Ketapang. Wabup mengimbau untuk memanfaatkan pertemuan ini dengan baik untuk menggali dan merumuskan hal-hal strategis dalam penanganan stunting.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut dilakukan penandatanganan komitmen bersama untuk percepatan pencegahan dan penurunan stunting secara teratur, terarah, dan melalui kerja nyata yang cerdas dan berkualitas.

Turut hadir dalam acara ini Forkopimda Ketapang, Asisten Sekda Pemerintahan dan Kesra Ketapang, Kepala OPD terkait, PKK Kabupaten Ketapang, dharma wanita, Bhayangkari Ketapang, para Camat, IBI, IDI, perwakilan perusahaan, dan pihak lainnya yang terlibat dalam upaya penanggulangan stunting di Kabupaten Ketapang.

17 Mei 2023

Pemkab Ketapang Raih Penghargaan Paritrana Award 2022 atas Layanan Publik Unggul

Pemkab Ketapang Raih Penghargaan Paritrana Award 2022 atas Layanan Publik Unggul.
Ketapang – Penghargaan Paritrana Award tahun 2022 dan Penghargaan Gerakan Perlindungan Pekerja Rentan se provinsi Kalbar telah diterima Pemkab Ketapang.

Penghargaan tersebut diserahkan gubernur Kalbar, Sutarmidji dan diterima wakil Bupati Farhan pada Selasa ini (16/05/23) di aula garuda gedung pelayanan terpadu kantor gubernur Kalimantan Barat.

Diketahui, penghargaan Paritrana Award terbagi dalam beberapa kategori, yaitu kategori pemerintah kabupaten/kota, perusahaan atau badan usaha, mulai dari skala besar, menengah, hingga usaha kecil mikro (UKM), dan layanan publik.

Penghargaan ini diberikan oleh Presiden dan pertama kalinya terjadi tahun 2017.

Kabupaten Ketapang meraih beberapa katagori, diantaranya katagori usaha sektor layanan publik diterima oleh Yayasan Pelayanan Kasih Agustian atau RS. Fatimah Ketapang sebagai juara pertama.

Kategori perusahaan menengah yaitu PT. Citra Mineral Investindo (PT. CMI) sebagai juara pertama.

Dan, kategori usaha kecil mikro melalui RM. Kedondong, sebagai juara ketiga. 

Wabup menyampaikan, kedepan Pemkab Ketapang akan menyiapkan regulasi dan memperluas cakupan kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan. 

"Insyaallah, Pemerintah Kabupaten Ketapang akan terus mempersiapkan legalitas aturan-aturan dan memperluas cakupan kepesertaan BPJS ketenagakerjaan baik itu formal maupun informal," pungkas Wabup.

Penulis : Muzahidin

Pasang Iklan

Hukum

Pemprov Kalbar

Pemda