Warga Sambas rasakan manfaat nyata program TMMD Kodim 1208 - Berita Indokalbar.com -->

08 November 2025

Warga Sambas rasakan manfaat nyata program TMMD Kodim 1208


Pontianak - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-126 Kodim 1208/Sambas menghasilkan sejumlah hasil pembangunan fisik dan kegiatan sosial yang digelar dalam program ini kini benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama di Desa Ratu Sepudak, Kabupaten Sambas.

"Perbaikan rumah bukan hanya tentang membangun fisik semata, tetapi juga upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Semoga rumah ini memberi kenyamanan bagi keluarga Pak Mintoni. Inilah wujud kepedulian TNI kepada rakyat," kata Komandan Korem 121/Abw Brigjen TNI Purnomosidi usai meninjau langsung rumah milik warga, Pak Mintoni, yang menjadi salah satu sasaran program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Sambas, Jumat.

ia mengatakan, kunjungan ini menjadi bentuk kepedulian TNI untuk memastikan hasil pembangunan benar-benar bermanfaat bagi warga di pedesaan.

Selain meninjau RTLH, Brigjen TNI Purnomosidi juga mengunjungi salah satu sekolah yang menjadi sasaran rehabilitasi dalam program TMMD ke-126. Kedatangan Danrem disambut meriah oleh siswa-siswi yang berjajar rapi di halaman sekolah sambil melambaikan tangan dengan penuh semangat.

Dalam kesempatan itu, Danrem meninjau langsung fasilitas yang telah diperbaiki dan mengapresiasi kerja keras Satgas TMMD serta dukungan masyarakat setempat.

"Kami berharap fasilitas sekolah yang telah dibangun ini dimanfaatkan dengan baik dan mendukung peningkatan kualitas pendidikan anak-anak di pedesaan," tuturnya.

Suasana kebersamaan dan kegembiraan juga tampak dalam kegiatan khitanan massal yang digelar sebagai bagian dari penutupan TMMD ke-126. Puluhan anak hadir bersama orang tua mereka mengikuti layanan kesehatan gratis yang disediakan oleh Satgas TMMD di Desa Ratu Sepudak.

Pada kegiatan tersebut, Mintoni tak kuasa menahan rasa haru saat menerima kunjungan tersebut. Ia menyampaikan terima kasih kepada Satgas TMMD yang telah membantu memperbaiki rumahnya hingga menjadi lebih layak dan nyaman untuk ditempati.

"Rumah ini sebelumnya sudah tidak layak, tapi sekarang jauh lebih aman dan nyaman. Terima kasih kepada TNI yang telah membantu kami," katanya.

Menurut Dan SSK Kapten Inf Sulistiono, kegiatan khitanan massal ini merupakan bentuk nyata pengabdian TNI untuk membantu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

"Selain memberikan layanan kesehatan, kegiatan ini juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat," tuturnya.

Warga Desa Ratu Sepudak menyambut positif kegiatan tersebut dan berharap program serupa dapat terus berlanjut di masa mendatang.

"Kami sangat berterima kasih. Kegiatan seperti ini sangat membantu, terutama bagi keluarga yang membutuhkan," ujar salah seorang warga.

Dengan berakhirnya seluruh rangkaian kegiatan TMMD ke-126, program ini meninggalkan kesan mendalam bagi masyarakat. Hasil pembangunan yang nyata, semangat kebersamaan, dan kedekatan TNI dengan rakyat menjadi bukti kuat bahwa TMMD tetap menjadi sarana efektif dalam mempercepat pemerataan pembangunan di wilayah pedesaan.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar