![]() |
|
Foto: Pengukuhkan Komunitas ASN Anti Narkoba Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah |
KUALA KAPUAS - Bupati Kapuas HM Wiyatno mengukuhkan Komunitas ASN Anti Narkoba sekaligus menandatangani komitmen Kapuas Bersinar di Rumah Jabatan Bupati, Rabu (26/11/2025).
Pengukuhan tersebut menjadi bagian dari penguatan program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika serta Prekursor Narkotika (P4GN & PN) di Kabupaten Kapuas. Acara turut dihadiri para pejabat pemerintah daerah dan unsur Forkopimda.
Dalam sambutannya, Wiyatno menegaskan penyalahgunaan narkoba saat ini semakin kompleks dan merambah berbagai lapisan masyarakat, tak terkecuali Aparatur Sipil Negara (ASN). Pemkab Kapuas, ujarnya, telah membentuk Tim Terpadu P4GN & PN hingga ke tingkat kecamatan dan 231 desa.
Ia berharap terbentuknya Komunitas ASN Anti Narkoba bisa menjadi kekuatan baru dalam mewujudkan Kapuas yang bersih dari narkoba. Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diminta menyusun rencana aksi serta melakukan sosialisasi, sementara para camat diminta memastikan upaya tersebut berjalan hingga ke desa.
Komunitas ASN Anti Narkoba juga diberi tugas melakukan deteksi dini terhadap potensi penyalahgunaan narkoba di lingkungan kerja.
Dari laporan Kesbangpol Kapuas, sebanyak 43 ASN mengikuti pengukuhan. Mereka dijadwalkan menerima pembekalan lanjutan dan menjalani tes urine sebagai bentuk komitmen bersama. (Fajar)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
