Wakil Bupati Ketapang Hadiri Tanam Perdana Agrowisata Kebun Buah Bidadari Pemahan - Berita Indokalbar.com -->

12 Agustus 2023

Wakil Bupati Ketapang Hadiri Tanam Perdana Agrowisata Kebun Buah Bidadari Pemahan

Wabup Ketapang hadiri tanam perdana Agrowisata kebun buah bidadari pemahan
Wabup Ketapang hadiri tanam perdana Agrowisata kebun buah bidadari pemahan.
KETAPANG - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si menghadiri Tanam Perdana Agrowisata Kebun Buah Bukit Bidadari Desa Pebihingan Kecamatan Pemahan oleh PT. BGA Group Region Nanga Tayap, pada Kamis (10/08/2023). 

Wabup dalam kesempatan tersebut berharap Agrowisata ini nantinya bisa menjadi prospek yang baik, sehingga bisa menjadi tempat wisata bagi masyarakat Ketapang dan dari luar Ketapang.

Wabup mengatakan agrowisata ini juga bisa disentuh dengan edukasi, karena menurutnya banyaknya tempat wisata di Kabupaten Ketapang baik dari pantai dan sebagainya hanya menjual lokasi saja tanpa ada sentuhan apapun.

"Edukasi ini penting karena bisa menjadi daya tarik serta memberikan potensi edukasi kepada anak-anak kita baik dari tingkat Paud, SD, SLTP dan SLTA bahkan sampai dengan perguruan tinggi," ujarnya. 

"Kita harus sepakat dan mendukung ini, yang mana akan menjadi multiplayer effect yang panjang, baik dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Pebihingan dan sebagainya," tambah Wabup.

Wabup juga yakin jika agrowisata ini dijaga dan dirawat dengan baik nantinya akan mendapatkan kunjungan yang ramai. 

"Kita juga harus mempromosikan agrowisata dan potensi lainnya yang ada di Kecamatan Pemahan ini " pungkas Wabup.

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar