Gubernur Kalbar pastikan permudah akses pendidikan untuk semua anak - Berita Indokalbar.com

02 Mei 2025

Gubernur Kalbar pastikan permudah akses pendidikan untuk semua anak

Gubernur Kalbar pastikan permudah akses pendidikan untuk semua anak
Gubernur Kalbar pastikan permudah akses pendidikan untuk semua anak. (ANTARA)
Pontianak - Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, memastikan memberikan kemudahan akses pendidikan untuk semua anak agar tidak boleh lagi ada anak di daerah itu yang tidak bersekolah.

"Hal ini saya sampaikan sebagai bentuk komitmen pemerintah provinsi dalam memajukan akses dan kualitas pendidikan hingga ke pelosok, termasuk daerah perbatasan," kata Ria Norsan usai memimpin upacara peringatan Hardiknas 2025 di SMK Negeri 4 Pontianak, Jumat.

Menurut Norsan, pendidikan sekarang sudah dipermudah. Mulai dari jenjang SD, SMP, SMA, sampai perguruan tinggi, semua disiapkan.

"Kita bahkan sudah mendirikan Sekolah Rakyat, Sekolah Garuda, dan berbagai inisiatif lainnya untuk menjangkau anak-anak yang sebelumnya sulit mengakses pendidikan," tuturnya.

Norsan menekankan pentingnya memastikan semua anak Kalbar bisa sekolah. Ia menegaskan bahwa sudah menjadi kewajiban semua pihak untuk menjamin tidak ada lagi generasi muda yang tertinggal karena persoalan akses maupun ekonomi.

Dalam upaya itu, pemerintah juga memanfaatkan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang besarannya mencapai Rp1,8 juta per tahun bagi siswa yang berasal dari keluarga kurang mampu.

"Dengan bantuan itu, siswa tidak mampu bisa terus belajar tanpa khawatir biaya. Ini sudah menjadi program prioritas pemerintah," tuturnya.

Salah satu langkah konkret yang telah dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat adalah membangun SMA dan SMK baru di wilayah-wilayah perbatasan, termasuk di Kabupaten Kayong Utara, tepatnya di Pulau Karimata.

"Sebelumnya, anak-anak di sana harus menempuh dua jam perjalanan laut ke Kayong untuk bisa sekolah SMA. Jika gelombang tinggi, mereka tidak bisa berangkat. Sekarang kita bangun sekolah lengkap dengan asramanya agar mereka bisa belajar dengan aman dan nyaman," kata Norsan.

Pembangunan sekolah baru ini juga menjadi bagian dari strategi pendidikan jangka panjang Kalbar untuk mengurangi kesenjangan antarwilayah dan membuka ruang lebih luas bagi generasi muda untuk menempuh pendidikan formal yang layak.

Selain pemerataan akses, pemerintah daerah juga memberikan perhatian khusus kepada siswa-siswa berprestasi. Program beasiswa, insentif, dan dukungan terhadap budaya akademik terus dikembangkan guna mencetak SDM unggul dari Kalbar.

Norsan mengapresiasi dukungan Presiden Prabowo Subianto dalam memperbanyak fasilitas pendidikan yang berkualitas di daerah, termasuk dalam penyediaan sekolah-sekolah baru, program BOS, serta penguatan infrastruktur pendidikan berbasis inklusi dan keadilan sosial.

"Banyak fasilitas yang diberikan oleh Bapak Presiden kepada rakyatnya supaya rakyatnya pintar-pintar semua. Pendidikan adalah kunci kemajuan daerah," katanya.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar